Who are you?
-----2018
Aku menunggu disebuah ruangan cukup kecil dengan lampu remang-remang bersama seorang cowok yang duduk agak jauh dari jarakku. Dia hanya fokus kearah gawai yang sedang dia mainkan. Aku sangat mati gaya dengan hal ini, hanya membuka handphoneku yang tidak memiliki kuota. Seseorang masuk namun baru saja dia membuka pintu dan melihat kedalam dia kembali menutup pintu itu, tanpa berkata sepatah katapun.
Aku bertanya "mau kemana?"
Namun pertanyaanku hanya berlalu begitu saja. Dia menuruni tangga ditengah remang-remangnya suasana tempat tersebut.
Aku yang penasaran lalu mengikutinya. Mengendap-endap menuruni anak tangga, memperhatikan kemana dia pergi. Sampai dimana aku terkejut karena melihat patung manekin yang diperban, nampak seperti mumi ditambah disamping nya terdapat manekin tengkorak yang membuatku kaget. Tak fokus dengan anak tangga yang sedang aku turuni membuatku terpeleset dengan kepala membentur anak tangga, aku terjatuh menuruni tangga. Tak sadar apa yang terjadi selama beberapa saat aku pingsan.
Mataku mulai terbuka, merasakan tubuh kecil ku dalam dekapan seseorang. Mataku terbuka melihat pria yang ku ikuti tadi mengelus keningku dan benar saja tubuh kecil ini dalam dekapannya. Aku tersadar dan berdiri tanpa merasakan sakit yang berarti, aku langsung menaiki anak tangga tadi menuju tempat ku duduk tadi. Meninggalkannya sendiri dalam gelap nya suasana.
-WhoAreYou??
Komentar
Posting Komentar